The expected generation of a nation Part.1

Jumat, 30 April 2010


Kepada siapa bangsa ini berharap, siapa pula yang akan menjaga tegaknya islam.Kita sebagai generasi muda merupakan tunas bangsa harus selalu siap dalam segala aspek, tugas dan tanggung jawab yang besar menanti di hadapan kita,barang tentu berbagai perbekalan pun harus kita siapkan.Jadilah generasi yang agamis, kreatif, inovatif dan produktif.

Era globalisasi dan alih teknologi sedang kita lalui, memerlukan kecerdasan dan pemikiran yang objektif untuk menghadapi semua itu sebagai filterisasi. Karena tidak semua hal di atas membawa dampak positif.

Mari kita galang persatuan antar generasi untuk hal ini, agar generasi muda benar-benar paham akan tugas dan tanggung jawabnya kedepan, karena masa depan Agama, Bangsa dan Negara ada di tangannya. Tidak sedikit pengaruh eksternal mulai mengancam generasi kita, maka untuk itu perlu kiranya diadakan sutu pengawasan atas perilaku mereka. Pengawasan seperti apa yang harus dilakukan? dan siapa pula yang melaksanakan tugas itu?

Mari kita arahkan mereka pada kegiatan-kegiatan positif seperti mengikuti asosiasi atau organisasi yang berbasis Tabligh dan penyuluhan baik yang di dirikan oleh pemerintah atau non pemerintah. Diantara salah satunya organisasi kepemudaan yang telah terbentuk seperti BKPRMI yang mewadahi perhimpunan dari semua remaja mesjid dalam suatu daerah.

Diposting oleh Doni Biztek di 22.59  
0 komentar

Posting Komentar